Memperkaya Pengalaman Belajar: Media Pembelajaran Videoscribe Berbasis HOTS bagi Guru SD
Buku "Memperkaya Pengalaman Belajar: Media Pembelajaran Videoscribe Berbasis HOTS bagi Guru SD" adalah panduan praktis yang dirancang khusus untuk guru sekolah dasar (SD) yang ingin meningkatkan kualitas pembelajaran. Menggunakan pendekatan inovatif berbasis media pembelajaran Videoscribe dan Higher Order Thinking Skills (HOTS), buku ini membantu guru menciptakan pengalaman belajar yang beragam, menarik, dan interaktif. Dalam buku ini, pembaca diajak memahami dasar-dasar Videoscribe dan bagaimana memanfaatkannya sebagai alat pembelajaran efektif. Guru SD akan dipandu langkah-demi-langkah untuk membuat konten Videoscribe yang sesuai dengan kurikulum, memperkaya materi dengan elemen visual menarik, dan merancang aktivitas kelas yang mendorong siswa berpikir kritis, berkomunikasi, dan berkolaborasi. Buku ini menyoroti pentingnya penggunaan HOTS dalam pembelajaran untuk mengembangkan keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa. Dengan menggabungkan Videoscribe dan HOTS, guru dapat menciptakan lingkungan pembelajaran yang aktif, kreatif, dan mandiri.
Penulis
Ilma Fitriana, Fathimah Soraya, Eka Putri Surya S. Pd., Alby Aruna, S.Pd., Abdul Rahman Prasetyo, S.Pd, M.Pd. ; Penulis , Adinda Marcelliantika S.Pd. dan Astrid Axl Miranda S. Pd.
Penata Letak
Adinda Marcelliantika S.Pd., Astrid Axl Miranda S. Pd.
Desain Cover
Ginanjar Atma Wijaya, S.I.P.
Distributor
Kreatifa Publishing House
NO ISBN
978-623-09-5349-1